oleh

Disebut Sebagai Pemodal Besar Bisnis Timah Ilegal di Beltim, Nama Agat Mencuat

BABELEKSPOS.COM, PANGKALPINANG – Nama Agat bos timah ternama di Parittiga, Kabupaten Bangka Barat (Barat) mencuat diduga terkait eksisnya bisnis timah Ilegal yang diduga digeluti Welly Kampit.

Agat disebut menjadi pemodal besar Welly Kampit dalam menjalani bisnis timah Ilegal di Kabupaten Belitung Timur.

“Agat pemodal besar Welly Kampit,” ujar salah satu pebisnis timah yang enggan namanya disebutkan ini, beberapa hari lalu.

Dikatakannya bahwa Welly Kampit merupakan orang kepercayaan Agat dalam menjalani bisnis timah ilegal di Beltim.

“Sekarang itu Agat ada di belakang Welly Kampit. Eksis terus kan bisnis timah ilegal Welly Kampit,” katanya.

Jadi, lanjutnya, terkesan ada pembiaran atas bisnis timah ilegal di Beltim. “Buktinya mereka jalankan dengan aman-aman saja,” katanya.

Dikonfirmasi melalui sambungan telepon WhatsApp, Agat menyangkal kalau dirinya disebut sebagai pemodal besar bisnis timah ilegal Welly Kampit.

“Gak ada dan saya tidak tahu,” singkat Agat.

Sebelumnya, Kapolres Belitung Timur, AKBP Feri Indra Dalimunthe pernah berjanji akan mengecek ke lokasi Asu Damar dan akan memberikan himbauan agar ditutup semua meja goyang di wilayah hukumnya.

“Nanti sy cek y bro. Karna mulai minggu lalu semua meja goyang kami himbau tutup. Nanti kami cek lg y bro, ” tulis Kapolres, Minggu (22/9/2024).

Terkait dengan diduga eksisnya bisnis timah ilegal Welly Kampit di Kabupaten Beltim, Kapolda Babel Irjen Pol Hendro Pandowo dalam upaya konfirmasi.

Begitu pula pihak terkait lainnya dalam upaya konfirmasi. (red)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *